Laman

Jumat, 23 Desember 2022

Lokakarya 7 "PANEN HASIL BELAJAR" Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 5

Sebanyak 134 Calon Guru Penggerak Kabupaten Banjarnegara Angkatn 5 telah selesai menyelesaikan Program Pendidikan Guru Penggerak. Selesainya rangkaian pendidikan tersebut ditandai dengan adanya Lokakarya 7 "PANEN HASIL BELAJAR" Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 5 pada hari Kamis tanggal 22 Desember 2022 di SMPN 1 Banjarnegara. Dalam kegitan tersebut terdapat 25 stand.
Stand kelompok kami mengusung tema "Merdeka Belajar" dengan program unggulan masing-maing calon guru penggerak, yaitu: (1) PILIHAN PAPA (Pemanfaatn Tekhnologi Handphone pada Pembelajaran IPA". PILIHAN PAPA merupakan program unggulan Bapak Suwoto, guru SMPN 3 Banjarnegara yang telah dilaksanakan pada pembelajaran IPA, dimana pada pembelajaran ini menggunakan channel YouTube EspegaTV, www.pembelajar.my.id, LMS, Instagram dan medsia sosial laninnya. PILIHAN PAPA ini menjadi merupakan salah satu media pembelajaran yang berpihak pada murid karena melalui website dan aplikasi tersebut menjadikan murid bisa belajar denagn mudan mudah dimana dan kapan saja. Pada PILIHAN PAPA ini murid bukan hanya bisa mengaskses tetapi juga dapat berkarya. Contohnya ketika pembelajaran IPA murid diberi kesempatan untuk berkarya dalam bentuk video, poster atau narasi yang selanjutnya dapat diupload dalam media sosial masing-masing. (2) POLISI MUDA (Pohon Literasi Murid Merdeka). POLISI MUDA merupakan program unggulan dari Ibu Asih Wahyuning, guru SDN 1 Prendengan yang meruapakan program kokurikuler untuk kelas 4, 5 dan 6 yang memiliki tujuan untuk mengembangkan minat membaca dan menciptakan interaksi yang positif antara murid-murid.Kegiatan POLISI MUDA diawali dengan membaca selama 15 menit sebelum jam pelajaran dimulai pada setiap harinya. Siswa diberi kesempatan membuat sebuah karya dari apa yang dibacanya sesuai minatnya, bisa berupa puisi, pantun, poster, ataupun naskah pidato. Di setiap minggunya, pada hari Sabtu menjadi puncak kegiatan yaitu publikasi karya. (3) PAKEM-AH (Pembiasaan Ketaatan Menjalankan Ibadah). PAKEM-AH merupakan program unggulan Bapak Slamet Priyanto, guru SDN 2 Medayu yang merupakan program pembiasaan ketaatan menjalankan ibadah yang di lakukan adalah pembiasaan sholat dhuha dan jamaah sholat dhuhur dilaksanakan dihari senin, selasa, rabu,kamis dan sabtu, sasaran program adalah murid kelas III sampai VI. (4) ALI BABA (Aku Lihat, Aku Coba, Aku BIsa). ALI BABA merupakan program unggulan Ibu Sulastri, guru SDN 1 Pakelen. Dalam program ini kepemimpinan murid terlihat dalam penentuan waktu pelaksanaan, kemudian penetapan kelompok, dan kegiatan apa yang akan dilakukan dan persiapannya. Pada pelaksanan kegiatan melalui wawancara dengan pengusasa/pengrajin yang dikunjungi, serta emperhatikan demonstrasi pembuatan aneka olahan salak. Selanjutnya praktik pembuatan aneka olahan salak, membuat reklame sesuai pilihan murid untuk promosi aneka olahan salak, serta market day hasil olahan salak. (5) PIP5 DI MASJID SEKOLAH (Pusat Informasi Pelaksanaan Penguatan Profil Pelajar Pancasila di Masjid Sekolah). PIP5 DI MASJID merupakan program unggulan Bapak Iqbal Supriyanto, guru SMPN 1 Madukara berupa penyampaian informasi yang dilaksanakan setiap hari secara berkelanjutan setiap habis sholat jamaah dhuhur maupun sholat jumat. Alhamdulillah para pengunjung tampak antosias sehingga banyak juga yang mengajukan pertanyaan terkait program-program tersebut. Kami pun dengan senang hati untuk memberikan penjelasan dari apa yang ditanyakan pengunjung. Satu hal yang menarik pada stand kami ternayata terdapat beberapa pengunjung yang meminta buku / materi yang kami pamerkan untuk dipelajari lebih lanjut. Pada stand kami juga terdapat sovenis yang disediakan untuk pengunjung, yaitu bandul, manisan salak dan salak. Puji syukur kami panjatkan kepada Allah SWT karena kami telah selesai mengikuti rangkaian pendidikancalon guru penggerak angkatan 5 ini. Pada kesempatan ini kami juga mengucapkan terimakasih atas ilmu dan bimbingannya kepada Fasilitator Bapak Asep Agus Sukma Ependi dan Pengajar Praktik Ibu Sri Rahayu.
BACA SELENGKAPNYA - Lokakarya 7 "PANEN HASIL BELAJAR" Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 5

Kamis, 15 Desember 2022

Murid Merdeka Belajar Berenang

Setelah murid-murid menyelesaikan Asesmen Sumatif selanjutnya diselenggarakan pertandingan antar kelas atau calss meeting pada beberapa cabang lomba, yaitu sepakbola, futsal, voli, basket, karaoke, dan kaligrafi. Setelah semua pertandingan selesai tepatnya pada hari Kamis taggal 15 Desember dislenggarakan kegitan renang di kolam renang Surya Yudha. Kegiatan ini wajib diikuti oleh murid kelas 7, 8 dan 9. Pada kegiatan renang murid-murid tampak semangat dan gembira. Pada beberapa murid tampak renang pada kolam yang ukuran dewasa. Selain itu juga beberapa murid tampak asik bermain plosotan. Kegembiraan tampak terasa pada saat diinformasikan bahwa 5 menit lagi akan ada tsunami (tsunami buatan). Merekapun tampak gembora dan berlari menuju kolam renang tsunami. Bahkan beberapa dari mereka tampak berlari sambil membawa pelampung. Selanjutnya merekapun tampak gembira pada saat air terbentuk gelombang. Mereka berbenang-renang layaknya bereneng dipantai dan bersorak-sorak ceria sekali. Sebelumnya sudah diinformasikan bahwa renang akan dimulai pukul 08.00 - 11.00 WIB. Namun pada kenyataannya murid tampak begitu semangat untuk erus berenang sehingga setelah sholat duhur merekapun berenang kembali. Sehingga kegiatan renang ini sampai pukul 14.00. WIB. Merekapun menuju ke kamar mandi untuk mandi dan berganti pakaian selanjutnya mereka pulang ke rumah masing-masing.
Pada kesempatan ini Mas Ghulam juga ikut berenang barenang bareng sama murid-murid SMPN 3 Banjarnegara. Kebetulan Mas Ghulam sudah memasuki masa libur sekolah. Semoga kegiatan ini dapat membawa manfaat untuk semua.
BACA SELENGKAPNYA - Murid Merdeka Belajar Berenang

Inovasi Merdeka Belajar IPA

Pada hari Rabu tanggal 14 Desember 2022 diselenggarakan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) SMP Negeri 3 Banjarnegara. Adapun sebagai asesor pada PKKS kali ini adalah Bapak Margianto dan Bapak Tunut. Kegiatan ini dilakukan di laboratorium IPA SMP Negeri 3 Banjarnegara.
Pada kegiatan ini saya termasuk salah satu guru yang ditanya oleh asesor, Bapak Tunut. Bapak Tunut bertanya terkait inovasi pembelajaran di SMP Negeri 3 Banjarnegara. Selanjutnya saya menjeleskan pada pembelajaran IPA yang telah kami lakukan. Pada kesemepatan ini saya menjelaskan bahwa saya dan Pak Amar termasuk calon guru penggerak angkatan 5. Selanjutnya saya juga berkeinginnan untuk menerapkan ilmu yang kami peroleh pada saat pendidikan calon guru penggerak, sehingga kami pun berkeinginan untuk menyelenggarakan yang berpihak pada murid. Kami juga menyampaikan prakarsa perubahan kami, yaiu permanfaatan handphone dalam pembelejaran IPA. Dimana inovasi dalam pembelajaran IPA tersebut kami sebut sebagai inovasi merdeka belajar IPA. Pada pembelajaran IPA kami menggunakan channel YouTube EspegaTV, www.pembelajar.my.id , aplikasi pembelajaran IPA ESPEGA , LMS IPA, instagram EspegaTV dan media sosial lainnya yang dapat diakses dengan mudah oleh murid melalui handphone. Kami juga menyampaikan bahwa dalam pembelajaran IPA murid bukan hanya belajar IPA semata, tetapi juga berkesempatan untuk berkarya dalam bentuk narasi, poster, video yang selanjutnya juga diuplaod pada medsos masing-masing murid.
BACA SELENGKAPNYA - Inovasi Merdeka Belajar IPA

Jumat, 09 Desember 2022

OSIS Bergerak Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila

Pad hari Kamis - Jumat tanggal 8 - 9 Desember 2022 diselengarakan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS). Kegiatan ini wajib diikuti oleh seluruh calon pengurus OSIS periode 2022-2023 yang berjumlah 31 orang. Kegiatan LDKS OSIS ini dibuka oleh Kepala SMPN 3 Banjarnegara, Bapak Sutardi. Pada LDKS ini bertemakan "OSIS Bergerak Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila". Tema ini sagat tepat karena OSIS mempunyai peranan strategis dalam mewujudkan profil pelajar Pancasila di sekolah. Hal ini karena murid merupakan generasi penerus bangsa. Perlu adanya pembinaan terhadapnya secara kontiyu terutama di ranah pendidikan. Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) adalah satu wadah yang dikhususkan untuk membina dan mewadahi minat dan bakat serta mengembangkan potensi murid dalam urusan berorganisasi. Mengingat pentingnya hal tersebut maka murid di SMP Negeri 3 Banjarnegara perlu mendapatkan pembinaan melalui kegiatan OSIS yang dilaksanakan. Hal ini dimaksudkan agar pengurus OSIS SMP Negeri 3 Banjarnegara memiliki jiwa kepemimpinan yang mantap dan mampu menghadapi tuntutan zaman. Untuk mewujudkan hal tersebut, maka perlu adanya pelatihan dan pembentukan watak pengurus OSIS. Pendidikan dan pelatihan yang dimaksud adalah Latihan Dasar Kepimpinan Organisasi Siswa Intra Sekolah (LDK OSIS) bagi Pengurus OSIS SMP Negeri 3 Banjarnegara Tahun Pelajaran 2022/2023. LDK OSIS ini merupakan salah satu sarana pembinaan, pendidikan dan pembentukan watak bagi murid SMP Negeri 3 Banjarnegara, disamping sarana lain di sekolah.
Pada LDKS ini saya selain sebagi juga panitia juga sebgai pemateri tentang publikasi kegiatan. Pada pembelajaran kali ini kita belajar tentang pentinganya publikasi dalam kegiatan OSIS sehingga diharapkan para pengusrus OSIS ini mampu untuk mempublikasikan kegiatan OSIS dengan baik. Pada pembelajaan ini juga dipraktekkan pembuatan publikasi kegiatan LDKS ini dalam bentuk foto atau video yang selanjutnya diunggah pada medsos masing-masing. Selamat berjuang. OSIS bergerak mewujudkan Profil Pelajar Pancasila
BACA SELENGKAPNYA - OSIS Bergerak Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila

Merdeka Belajar Bersama Mahasiswa S1 PGSD UT Pokjar Kemangkon Kelas B Kabupaten Purbalingga

Puji syukur ke haddirat Allah SWT karena pada masa registrasi 2022.2 ini saya mendapatkan kesempatan belajar bersama mahasiswa S1 PGSD UT Pokjar Kemangkon Kelas B Kabupaten Purbalingga pada mata kulian Praktikum IPA di SD. Alhamdulillah pada tutorial ini dapat dilakukan dengan 100% tatap muka di SMK Muhammadiyah Purbalingga setelah beberapa kali masa registrasi kita melakukan tutorial dengan daring. Tentunya tutorial ini juga menerapkan protokol kesehatan dengan baik. Alhamdulillah dengan tutorial tatap muka ini mahasiswa menjadikan lebih mudah belajar dengan baik karena mahasiswa dapat praktek IPA bersama dengan menggunakan alat-alat yang sudah disediakan UT. Saat ini semua mahasiswa sudah dapat menyelesaikan semua tugas dan laporan praktikum IPA dan menunggahnya di www.praktik.ut.ac.id
Terimakasih kami sampaikan kepada UT UPBJJ Purwokerto, pengelola, Bp. DR. Mardio beserta tim, dan mahasiswa Mba Nurul dan teman-teman. Semoga ilmunya bermanffaat dan berkah. Sehat dan sukses selalu.
BACA SELENGKAPNYA - Merdeka Belajar Bersama Mahasiswa S1 PGSD UT Pokjar Kemangkon Kelas B Kabupaten Purbalingga

Merdeka Belajar Bersama Mahasiswa S1 PGSD UT Pokjar Kemangkon Kelas A Kabupaten Purbalingga

Pada masa registrasi 2022.2 ini saya mendapatkan kesempatan belajar bersama mahasiswa S1 PGSD UT Pokjar Kemangkon Kelas A Kabupaten Purbalingga pada mata kulian Praktikum IPA di SD. Alhamdulillah pada tutorial ini dapat dilakukan dengan 100% tatap muka di SMK Muhammadiyah Purbalingga setelah beberapa kali masa registrasi kita melakukan tutorial dengan daring. Tentunya tutorial ini juga menerapkan protokol kesehatan dengan baik. Alhamdulillah dengan tutorial tatap muka ini mahasiswa menjadikan lebih mudah belajar dengan baik karena mahasiswa dapat praktek IPA bersama dengan menggunakan alat-alat yang sudah disediakan UT. Saat ini semua mahasiswa sudah dapat menyelesaikan semua tugas dan laporan praktikum IPA dan menunggahnya di www.praktik.ut.ac.id
Terimakasih kami sampaikan kepada UT UPBJJ Purwokerto, pengelola, Bp. DR. Mardio beserta tim, dan mahasiswa Mas Ali dan teman-teman. Semoga ilmunya bermanffaat dan berkah. Sehat dan sukses selalu.
BACA SELENGKAPNYA - Merdeka Belajar Bersama Mahasiswa S1 PGSD UT Pokjar Kemangkon Kelas A Kabupaten Purbalingga

Merdeka Belajar Bersama Mahasiswa S1 PGSD UT Pokjar Mrebet Kabupaten Purbalingga

Berbahagia sekali pada masa regsitrasi 2022.ini saya bisa belajar bersama mahasiswa S1 PGSD UT Pokjar Mrebet pada mata kuliah Praktikum IPA di SD. Pada tutorial kali ini meliputi dua model yaitu tatap muka dan daring. Tutorial tatap muka dilaksanakan di SDN 1 Mangunegara, Mrebet, Purbalinga, sedangkan tutorial daring dilaksanakan melalui LMS dan Goooglemeet. Alhamdulilah tutorial dapat dberjalan dengan lancar sehingga mahasiswapun bisa mengikuti tutorial dengan baik dan dapat menyelesaikan semua tugas dan laporan praktikum.
Terimakasih kami sampaikan kepada UT UPBJJ Purwokerto, Bapak Seno, M.Pd beserta tim pengelola, sserta Mas Wasis dan teman-teman mahasiswa lainnya. Semoga ilmuny abermanfaat dan berkah. Semoga sehat dan sukses selalu
BACA SELENGKAPNYA - Merdeka Belajar Bersama Mahasiswa S1 PGSD UT Pokjar Mrebet Kabupaten Purbalingga

Rabu, 30 November 2022

Aksi Nyata Merdeka Belajar

Website ini merupakan pengembangan dari portofolio saya dalam dunia pendidikan. Semoga dapat memberikan manfaat untuk pendidikan Indonesia. Kunjungi juga YouTube/EspegaTV dan Instagram/EspegaTV. Cek sekarang ada banyak hal yang menarik disana. Terimakasih atas view, like, comment, subscribe & share. Merdeka Belajar !!! Latar belakang, tujuan, lini masa dan dokumentasi pelaksanaan kami sampaikan dalam video berikut ini: Video tersebut juga merupakan salah satu aksi nyata dari rangkaian tugas pendidikan Calon Guru Penggerak Angkatan 5 yang kami ikuti. Perlu juga saya sampaikan bahwa adanya www.pembelajar.my.id merupakan bagian dari upaya untuk mewujudkan pembelajaran yang berpihak pada murid pada mata pelajaran yang saya ampu, yaitu IPA. Oleh karena itu saya menerapkan pendekatan inkuiri apresiatif, yaitu sebuah pendekatan manajemen perubahan yang berbasis pada sisi positif atau kekuatan yang dimiliki sebuah organisasi dengan tahapan BAGJA, yaitu Buat pertanyaan, Ambil pelajaran, Gali mimpi, Jabarkan rencana dan Atur eksekusi, maka saya melakukan pemetaan kekuatan atau sisi positif dari sekolah terlebih dahulu. Adapun sisi positif sekolah kami, yaitu laboratorium IPA yang representatif dengan peralatan lengkap serta akses internet yang bagus serta mayoritas murid yang mempunyai handphone. Melalui tahapan BAGJA, aksi nyata yang saya lakukan berupa “Pemanfaatan Handphone dalam Pembelajaran IPA” yang tentunya menggunakan www.pembelajar.my.id, YouTube/EspegaTV, platform ESPEGA, LMS IPA, dan medsos lainnya dalam pembelajaran IPA.
BACA SELENGKAPNYA - Aksi Nyata Merdeka Belajar

Senin, 28 November 2022

Upacara HUT KORPRI Ke 51 dan HUT PGRI Ke 77 Tahun 2022

Pada hari Selasa tanggal 29 November 2022 diadakan upacara Upacara HUT KORPRI Ke 51 dan HUT PGRI Ke 77 Tahun 2022 di alun-alun Banjarnegara. Upacara ini dimulai pada pukul 07.00 WIB. Bertindak sebagai pembina upacara adalah Sekretaris Daerah Banjarnegara, Bapak Drs H Indarto M.Si. Adapun Ranting PGRI SMPN 3 Banjarnegara diwakili oleh Bapak Kodim, Bapak Purwo dan Bapak Suwoto. Alhamdulillah kami mengikuti dengan baik sampai upacara selesai. Bersyukur kami dapat mewakili kegiatan tersebut sehingga kamipun dapat bersilaturahmi dengan rekan-rekan anggota KORPRI dan PGRI se Kabupaten Banjarnegara.
Kamipun merasakan ada momen spesial, dimana kami bisa upacara bersama guru kami, yaitu Bapak Sunardi. Beliau adalah salah satu guru favorit kami di SMAN 1 Banjarnegara. Belaiu mengampu mata pelajaran Kimia. Dalam upacara ini beliau sebagai wakil Ranting PGRI SMAN 1 Banjarnegara. Ini artinya bahwa kami bersama dalam PGRI Cabang Banjarnegara. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rakhmat dan hidayah-Nya kepada guru-guru kami. Dimudahkan dalam segala urusan. Sehat dan sukses selalu.
BACA SELENGKAPNYA - Upacara HUT KORPRI Ke 51 dan HUT PGRI Ke 77 Tahun 2022

Sabtu, 26 November 2022

Jalan Sehat Merdeka HUT PGRI Ke-77 Tahun 2022

Pada hari Sabtu, 26 November 2022 PGRI Cabang Banjarnegara menyelenggarakan jalan sehat yang diikuti oleh murid dan guru dari sekolah-sekolah yang termasuk ranting di PGRI Cabang Banjarnegara. Jalan sehat ini merupakan rangkaian peringatan HUT RI Ke-77 Tahun 2022.
Pada kesempatan ini terdapat 100 murid dan guru pendamping mewakili PGRI Ranting SMPN 3 Banjarnegara untuk mengikuti jalan sehat tersebut. Adapun guru pengdamping terebut adalah Pak Kodim, Pak Amar, Pak Oji dan Pak Suwoto. Acara berjalan lancar dan meriah d-engan start dan finsih di depan kantor kecamatan Banjarnegara. Seusai jalan santai para peserta berkumpul di depan panggung untuk mengikuti acara pembagian doorprize menarik. Di sela-sela pembagian doorprize terasebut juga terdapat hiburan dangdut dari beberapa peserta yang tentu membuat suasana semakin meriah.
BACA SELENGKAPNYA - Jalan Sehat Merdeka HUT PGRI Ke-77 Tahun 2022

Kamis, 24 November 2022

Buku IPA Kelas 8 Kurikulum Merdeka

Mempelajari IPA adalah upaya untuk mengenal segala sesuatu di sekeliling kita, bahkan diri kita sendiri, menjawab berbagai pertanyaan mengapa dan bagaimana semua hal itu terjadi, baik itu menyangkut alam, tumbuhan, hewan bahkan hal-hal yang tidak terlihat oleh mata manusia. Pelajaran IPA adalah pelajaran yang menyenangkan, menyingkap pengetahuan baru dan membuka kesempatan untuk berlatih keterampilan baru dengan cara bertanya, untuk mempersiapkan kalian membuat keputusan-keputusan penting di masa yang akan datang. Buku ini dirancang dengan berbagai kegiatan belajar yang mengasah cara berpikir kreatif, mengembangkan keterampilan bekerja sama dan berkomunikasi serta kemampuan berpikir kritis untuk menjawab berbagai tantangan lokal maupun global. Selamat Belaar, Semoga Sukses.
BACA SELENGKAPNYA - Buku IPA Kelas 8 Kurikulum Merdeka

Buku Jalan Sukses Siswa Berkarakter

Ibu Abidah merupakan salah satu guru SMPN 1 Banjarnegara. Dalam pembelajaran beliau bukan hanya fokus pada materi mata pelajaran yang diampunya, yaitu Seni Budaya. Tetapi juga beliau berusaha untuk membangun motivaasi murid. Selanjutnya dari hasi pengalaman tersebut dikemas dalam satu buku yang berjudul "Jalan Sukses Siswa Berkarakter".
BACA SELENGKAPNYA - Buku Jalan Sukses Siswa Berkarakter

Gaya

Apa yang kalian lakukan ketika ada sebuah meja menghalangi pintu masuk ke kelas kalian? Tentu kalian akan menggesernya sehingga dapat masuk ke dalam kelas, bukan? Bagaimana cara kalian menggesernya sehingga meja tersebut berubah posisi? Apakah mendorong meja tersebut atau menariknya? Apakah kalian memerlukan bantuan teman untuk mendorongnya? Temukan jawaban kalian dengan mempelajari video pemebelajaran IPA berikut ini: Kesimpulan apa yang dapat kalian ambil dari video pembelajaran IPA di atas ?
BACA SELENGKAPNYA - Gaya

Buku IPA Kelas 7 Kurikulum Merdeka

Mempelajari IPA adalah upaya untuk mengenal segala sesuatu di sekeliling kita, bahkan diri kita sendiri, menjawab berbagai pertanyaan mengapa dan bagaimana semua hal itu terjadi, baik itu menyangkut alam, tumbuhan, hewan bahkan hal-hal yang tidak terlihat oleh mata manusia. Pelajaran IPA adalah pelajaran yang menyenangkan, menyingkap pengetahuan baru dan membuka kesempatan untuk berlatih keterampilan baru dengan cara bertanya, untuk mempersiapkan kalian membuat keputusan-keputusan penting di masa yang akan datang. Buku ini dirancang dengan berbagai kegiatan belajar yang mengasah cara berpikir kreatif, mengembangkan keterampilan bekerja sama dan berkomunikasi serta kemampuan berpikir kritis untuk menjawab berbagai tantangan lokal maupun global. Selamat belajar IPA, semoga sukses.
BACA SELENGKAPNYA - Buku IPA Kelas 7 Kurikulum Merdeka

Senam Bersama dan Bazar Pangan Murah / Pasar Tani Dalam Rangka HUT KORPRI dan PGRI Tahun 2022

Pada hari Jumat, 18 November 2022 kami berempat, yaitu Pak Kodim, Pak, Amar, Bu Linda dan Pak Woto mewakili keluarga besar SMPN 3 Banjarnegara untuk mengikuti senam di alun-alun Banjarnegara. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT KORPRI dan PGRI yang dikemas dalam acara "Senam Bersama dan Bazar Pangan Murah / Pasar Tani Dalam Rangka HUT KORPRI dan PGRI Tahun 2022". Alhamdulillah kegatan berjalan lancar kami senam bersama rekan-rekan dari lingkungan dinas-dinas lain di Kab. Banjarnegara. Selain kami dapat senam bersama kami juga bisa saling bersilaturahmi dengan rekan-rekan dari dinas lain. Tentu acara ini menjadi acara yang sangat menyenangkan karena selain menyehatkan juga bisa saling menjalin silaturahmi.
Seusai acara senam kamipun bisa mengnjungi bazar pangan murah. Bazar ini mendapat sambutan yang meriah bukan hanya dari peserta senam, tetapi juga bagi masyarakat luas. Di beberapa stan juga disediakan berbagai macam kebutuhan sehari-hari, khsusunya pangan / hasil pertanian. Ada banyak macam sayuran, beras dan produk pertanian Kabupaten Banjarnegara lainnya. Sebagai penggemar kopi kamipun tertarik stand kopi yang menyediakan berbagai macam kopi dengan kualitas sangat bagus. Kamipun mencoba untuk membelinya dan kami bisa membuktikan bahwa kopi asli Banjarnegara benar-benar nikmat.
BACA SELENGKAPNYA - Senam Bersama dan Bazar Pangan Murah / Pasar Tani Dalam Rangka HUT KORPRI dan PGRI Tahun 2022

Rabu, 16 November 2022

Gerak Benda

Bagaimana cara kalian datang ke sekolah? Apakah naik mobil? Motor? Atau berjalan kaki? Tahukah kalian berapa jarak yang ditempuh dari rumah kalian? Berapa lama waktu yang diperlukan? Cobalah kalian berpindah tempat duduk dari posisi awal kalian duduk di kelas menuju posisi duduk pada barisan paling depan, kemudian lanjutkan ke barisan paling belakang. Hitunglah banyaknya langkah menuju posisi tersebut, kemudian ukurlah waktu yang diperlukannya. Bandingkanlah banyaknya jumlah langkah dan waktu untuk menuju kedua posisi terdepan maupun ke belakang tersebut. Untuk mempelajari ilmu terkait, kalian bisa belajar melalui vide pembelajaran IPA Kelas 7 Kurikulum Merdeka berikut ini: Kesimpulan apa yang dapat kalian ambil dari video pembelajaran IPA di atas ?
BACA SELENGKAPNYA - Gerak Benda

Selasa, 08 November 2022

Berprestasi Tidak Harus Sebagai Juara

Video di atas merupakan video lomba solo vokal pada tahun 2021 Ada hal yang menarik melalui video ini. Pada mulanya Ibu Abidah mengikuti lomba. Selanjutnya Ibu Abidah memilih lagu "Ketika Air Mata Jadi Mata Air" karya Nana Valanza. Menjelang lomba Ibu Abidah pun sudah mempersiapkan dengan sebaik-baiknya. Babak penyisihanpun dapat dilalui dengan baik. Hingga pada saat pengumumban sepuluh finalis, ternyata Ibu Abidah tidak masuk dalam kesepuluh finalis itu. Ibu Abidah pun terus pulang ke rumah. Sedangkan kesepuluh finalis itu untuk tampil kembali sehingga nantinya diamabil juara 1, 2, dan 3. Sesaat sampai di rumah Ibu Abidah mendapatkan telepon dari salah satu peserta finalis, namanya Ibu Intan menginformasikan kalo baru saja diinformasikan bahwa Ibu Abidah ikut finalis dan untuk bersiap tampil kembali. Selanjutnya Ibu Abidah pun menuju ke lokasi lomba untuk tampil kembali sebagai finalis. Setelah semua finalis tampil, Ibu Abidah tidak jadi juara. Bagi Ibu Abdah menang kalah dalam suatu lomba itu biasa. Bagi Ibu Abidah yang penting sudah berusaha untuk tampil terbaik. Selanjutnya Ibu Abidah mengunggah di channel youtube "Seni Budaya" miliknya yang selanjutnya bermaksud untuk menggunakannya dalam pembelajaran dengan murid-murid SMPN 1 Banjarnegara pada mata pelajaran yang diampunya, yaitu Seni Budaya. Ternyata dari video itu ada hal yang tidak terduga karena baru semaalam seusai video itu diunggah ternyaata ada ribuan viewer, bahkan pad hari-hari berikutnya banyak juga yang subscribe dan comment. Sehingga yang dulu susah mendapatkan viewer, comment dan subscriber. Melalui video ini ternyata mudah mendapat viewer, comment dan subscriber. Singkat cerita dalam waktu sebulan sejak pengunggahan video lomba tersebut alhmadulillah chanel youtube Ibu Abidah YouTube/SeniBudaya dapat dimonetisasi. Saat kami ketik cerita ini video tersebut sudah ditonton 36.811 kali dan 1.137 kommentar positif. Setidaknya hal ini menunjukkan bahwa penampilan Ibu Abidah walaupun tidak dinyatakan sebagai juara, tetapi dterima dan mendapat dukungan dari netizen, atau masyarakat luas. Bahkan diantaranta terdapat komentar dari orang-orang luar negeri. Tentu ini merupakan sebagai salah satu prestasi Ibu Abidah. Oleh karena itu tentu tidak berlebihan jika melalui pengalaman ini dapat menggambarkan bahwa untuk berprestasi tidak harus sebagai juara. Semoga prestasi ini dapat menjadi pembelajaran dan motivasi untuk meraih prestasi pada waktu dan kesempetan lainnya.
BACA SELENGKAPNYA - Berprestasi Tidak Harus Sebagai Juara

Pemuaian

Kalian telah mengetahui bahwa kalor adalah bentuk energi yang dapat meningkatkan suhu suatu benda menjadi lebih panas. Adakah sifat benda lainnya yang dapat dipengaruhi oleh kalor? Cobalah kalian perhatikan jendela yang ada di ruang kelas. Kaca-kaca yang terpasang di jendela tersebut apakah dipasang dengan pas atau dibuat sedikit lebih longgar dari dudukannya (misalnya besi atau kayu)? Mengapa dilakukan demikian? Apakah ada hubungannya dengan bertambah panjang atau luasnya kaca atau besi dudukan tersebut? Temukan jawaban tersebut pada video pembelajaran IPA kelas VII berikut ini: Kesimpulan apa yang dapat kalian ambil dari video pembelajaran IPA di atas ?
BACA SELENGKAPNYA - Pemuaian

Kalor

Cobalah kalian mendekati salah satu jendela yang ada di kelas pada waktu siang hari yang terik. Pilihlah posisi di dekat jendela di mana sinar Matahari paling optimal ditangkap oleh kulit tangan kalian. Apakah kalian merasakan panas? Mengapa kulit kalian merasakan panas? Mengapa sinar Matahari pada siang hari menyebabkan kulit terasa panas? Apa yang dihantarkan atau dibawa sinar Matahari sehingga menyebabkan kulit terasa panas? Temukan jawaban tersebut pada video pembelajaran IPA Kelas VII berikut ini: Kesimpulan apa yang dapat kalian ambil dari video pembelajaran IPA di atas ?
BACA SELENGKAPNYA - Kalor

Suhu

Apa yang ada di dalam benak kalian jika mendengar banyak orang pada saat ini perlu diukur suhu tubuhnya? Kenapa suhu pada tubuh seseorang atau suatu benda begitu penting untuk diketahui? Cobalah kalian menggosok-gosokan kedua telapak tangan selama kurang lebih satu menit. Setelah itu, tempelkan salah satu telapak tangan tersebut ke pipi. Apakah kalian merasakan hangat atau sedikit panas? Jika kalian belum merasakan hangat di pipi, kalian boleh ulangi menggosok telapak tangan dengan sedikit lebih lama. Rasa hangat yang kalian rasakan di pipi itu adalah yang kita kenal sebagai suhu. Untuk belajar lebih lengap, silahkan kalian pelajari video pembelajaran IPA Kelas VII berikut ini: Kesimpulan apa yang dapat kalian ambil dari video pembelajaran IPA di atas ?
BACA SELENGKAPNYA - Suhu

Kerapatan Zat

Apabila ada batu bata yang jatuh mengenai kaki kalian pasti terasa sakit, namun bila air, dalam volume yang sama dengan batu bata, yang tumpah mengenai kakimu, mengapa tidak sakit? Coba pikirkan alasannya, lalu diskusikan dengan teman sekelompok kalian. Untuk menjawab pertanyaan di atas, kalian bisa menghubungkan kembali dengan keadaan partikelpartikel dalam zat padat dan zat cair. Pelajarilah materi terkait, pastikan kalian dapat melakukan eksplorasi konsep dengan baik. Oleh karena itu kalian juga bisa mempelajari video pembelajaran IPA Kelas VII berikut ini: Kesimpulan apa yang dapat kalian ambil dari video pembelajaran IPA di atas ?
BACA SELENGKAPNYA - Kerapatan Zat

Perubahan Fisika dan Kimia

Ambillah satu lembar kertas bekas seukuran buku tulis kalian. Bagilah kertas tersebut menjadi dua dengan ukuran sama besar. Kemudian potongan pertama kalian sobek-sobek sampai ukurannya menjadi ¼ ukuran kertas semula. Sementara itu untuk potongan kertas kedua, bakarlah kertas tersebut dengan menggunakan api. Berhati-hatilah dalam menyalakan api ketika akan membakar. Pastikan tidak ada benda lain di sekitar kalian yang mudah terbakar. Terkait dengan percobaan tersebut ada ilmu yang menarik pada video pembelajaran IPA Kelas VII berikut ini: Kesimpulan apa yang dapat kalian ambil dari video pembelajaran IPA di atas ?
BACA SELENGKAPNYA - Perubahan Fisika dan Kimia

Perubahan Wujud Zat

Ambillah es batu lalu tempatkan di dalam suatu panci kecil. Panaskan dan amati apa yang terjadi. Biarkan api tetap menyala sampai cairan di dalam panci mulai bergelembung. Proses apakah saja yang terjadi? Seorang filosuf terkenal, Heraclitus, mengatakan bahwa satu-satunya hal yang tetap dalam hidup adalah perubahan itu sendiri. Semua hal berubah. Kalian yang dulu bayi terus bertumbuh sampai menjadi seperti saat ini, siswa kelas VII, dan kalian akan terus berubah, baik secara fisik maupun pemikiran dan perilaku. Berubahlah menjadi orang yang lebih baik. Temukan ilmu dan hal yan menarik dalam video pembelajaran IPA Kelas VII berikut ini: Kesimpulan apa yang dapat kalian ambil dari video pembelajaran IPA di atas ?
BACA SELENGKAPNYA - Perubahan Wujud Zat

Wujud Zat dan Model Partikel

Menurut wujudnya, materi dibedakan atas zat padat, zat cair dan gas. Kalian telah mempelajari topik ini saat SD. Pasti kalian masih ingat keunikan air karena kita dapat melihat dalam tiga wujud yang berbeda, yaitu es sebagai zat padat, air sebagai zat cair dan uap air sebagai wujud gas.Apakah kalian juga ingat apa saja sifat-sifat zat menurut wujudnya? Bersama dengan teman-teman kalian dalam kelompok yang ditetapkan oleh guru kalian, lakukanlah percobaan di laboratorium IPA untuk mencari tahu. Jangan lupa menaati peraturan di laboratorium. Namun, sebelum kalian melakukan percobaan pelajarilah video pembelajaran IPA Kelas VII berikut ini: Kesimpulan apa yang dapat kalian ambil dari video pembelajaran IPA di atas ?
BACA SELENGKAPNYA - Wujud Zat dan Model Partikel

Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah

Kehidupan manusia yang semakin berkembang dalam hal jumlah penduduk dan kebutuhannya mendorong para ilmuwan Sains menciptakan berbagai penemuan untuk membantu kehidupan manusia dan lingkungan sekitar. Bagaimana caranya para ilmuwan menciptakan sesuatu? Kalian akan berlatih menjadi ilmuwan cilik dengan cara merancang, melakukan dan melaporkan penyelidikan dengan menggunakan metode ilmiah. Pertanyaan apakah yang ingin kalian temukan jawabannya dalam bab ini? Terkait hal tersebut, berikut ini adalah video pembelajaran Bab 1. Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah Mata Pelajaran IPA Kelas VII: Kesimpulan apa yang dapat kalian ambil dari video pembelajaran IPA di atas ?
BACA SELENGKAPNYA - Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah